Monday 4 December 2017

Unknown

Perencanaan Karier Siswa Ditinjau dari Status Sosial Ekonomi, Jenis Kelamin, dan Jurusan


Perencanaan Karier Siswa Ditinjau dari Status Sosial Ekonomi, Jenis Kelamin, dan Jurusan


ABSTRAK


Heni Sulusyawati. 2016. Perencanaan Karier Siswa Ditinjau dari Status Sosial Ekonomi, Jenis Kelamin, dan Jurusan”. Tesis. Program Studi S2 Bimbingan dan Konseling Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Padang

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh masih ditemukan siswa yang belum memiliki tujuan dan rencana karier yang jelas. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) mendeskripsikan perencanaan karier siswa ditinjau dari status sosial ekonomi, jenis kelamin, dan jurusan, (2) menguji perbedaan perencanaan karier siswa ditinjau dari status sosial ekonomi tinggi, sedang, dan rendah, (3) menguji perbedaan perencanaan karier siswa ditinjau dari jenis kelamin laki-laki dan perempuan, (4) menguji perbedaan perencanaan karier siswa ditinjau dari jurusan, IPA dan IPS, (5) menguji perbedaan perencanaan karier siswa ditinjau dari interaksi antara status sosial ekonomi, jenis kelamin, dan jurusan.
Jenis penelitian ini merupakan penelitian deskriptif komparatif dengan menggunakan desain faktorial 2 x 2 x 3. Populasi penelitian adalah siswa kelas XI SMA Negeri 7 Padang yang berjumlah 258 siswa. Jumlah sampel sebanyak 160 orang yang dipilih dengan teknik proportional random sampling. Instrumen yang digunakan adalah skala perencanaan karier dengan nilai reliabilitas sebesar 0,751. Data dianalisis dengan menggunakan statistik deskriptif dan Analysis of Variance (ANOVA).
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) perencanaan karier siswa ditinjau dari status sosial ekonomi, jenis kelamin, dan jurusan berada pada kategori tinggi, (2) tidak terdapat perbedaan yang signifikan perencanaan karier siswa ditinjau dari status sosial ekonomi tinggi, sedang, dan rendah, (3) tidak terdapat perbedaan yang signifikan perencanaan karier siswa ditinjau dari kelamin laki-laki dan perempuan, (4) tidak terdapat perbedaan yang signifikan perencanaan karier siswa ditinjau dari jurusan IPA dan IPS, (5) tidak terdapat perbedaan  perencanaan karier siswa ditinjau dari interaksi antara status sosial ekonomi, jenis kelamin, dan jurusan. Implikasi dari hasil penelitian ini adalah dapat dijadikan sebagai bahan masukan dalam membuat program layanan bimbingan dan konseling, terutama dalam bidang perencanaan karier.


Kata Kunci:     Perencanaan Karier, Status Sosial Ekonomi, Jenis Kelamin,
            Jurusan

Unknown

About Unknown -

Author Description here.. Nulla sagittis convallis. Curabitur consequat. Quisque metus enim, venenatis fermentum, mollis in, porta et, nibh. Duis vulputate elit in elit. Mauris dictum libero id justo.

Subscribe to this Blog via Email :